Kering Pisang Cavendish (KEPICA)

* Harga Produk Per pcs

Spesifikasi Produk
Spesifikasi Varian
Hasil olahan a. Ceriping pisang cavendish
b. Kering pisang Cavendish
c. Nugget Cavendish

Usaha pisang cavendish ini meliputi :

  1. Pembibitan pisang
  2. Budidaya penanaman pisang cavendish kemitraan
  3. pengolahan hasil pisang cavendish terdiri dari :
    a. Ceriping pisang cavendish
    b. Kering pisang Cavendish
    c. Nugget Cavendish

Keterangan :

  1. Pembibitan awal ada seribu bonggol dengan harga @ Rp. 15.000,-
    Dari masing masing bonggol menghasilkan minimal 3 anakan yang kemudian di pisahkan di poliback untuk di jual @ Rp. 15.000 dengan ketinggian sekitar 20 cm samapai 30 cm
  2. Budidaya pisang kita awalnya membeli 1000 Pohon dengan harga @ Rp. 15.000,-
    Untuk perawatan sampai panen membutuhkan anggaran sekitar Rp. 40.000.000,-
    Kami tanam di 2 media ( di tegalan dan di sawah lahan basah)
    panen perdana di usia 10 bulan di lokasi lahan kering Tegalan, sementara lahan basah sanpai hari ini belum panen umur 1 tahun lebih karena sering kebanjiran.
    harga buah pisang cavendish kemitraan per kilo metah Rp. 4000, tetapi bila bisa menjual sendiri dengan harga yang lebih baik maka pemasaran boleh mandiri tidak harus di setor ke mitra, maka pada saat panen perdana hanya 12 tandan yang diambil oleh mitra selebihnya di jual sendiri dan atau di olah sendiri.
  3. Berdasarkan pengalaman pohon yang belum tua ada beberapa yang ambruk karena cuaca maka akhirnya muncul ide harus bikin ceriping. maka belajarlah bikin ceriping kepada mitra. saat ini sudah memproduksi ceriping dengan varian rasa : original, manis, balado, barbeque dan jagung manis. dalam perjalannya munculah ide terbaru membuat kering pisang Cavendish (Kepica) rasa Pedas manis.