Gagal itu Wajar

Kegagalan Ketika sedang merintis sebuah usaha bukanlah akhir dari sebuah perjuangan. Gagal memang ngak enak, tapi seperti sebuah obat pahit yang memiliki sebuah manfaat yang baik. Setiap orang yang merintis usaha pasti ingin meraih sebuah kesuksessan karena itulah manusia mau berjuang. Tetapi jalan menuju sukses tidak semudah itu, pasti akan menemui berbagai masalah. mungkin bagi kita sebuah kegagalan itu adalah akhir dari perjuangan. Ternyata tidak benar, kegagalan ada karena untuk sesuatu yang luar biasa!. Lalu apa itu ?

Kegagalan kata yang sangat menakutkan jika kita mengalaminya, Ketika kita sedang termotivasi untuk melakukan apa saja untuk meraih sebuah kesuksesan tapi hal yang kita sebut kegagalan itu tiba tiba datang dalam proses perjuangan kita, merampas sebuah harapan yang kita bangun dan yaah kita harus merasakan sebuah kegagalan.

Efek negative dari sebuah kegagalan memang menjadi momok yang menakutkan untuk semua orang. Kegagalan membuat kita merasa punya penyesalan, malu, dan tidak berguna. Kegagalan juga dapat menimbulakan dampak psikologis seperti strees, depresi, cemas bahkan trauma.

Disamping dampak negative yang tidak kita inginkan, ternyata sebuah kegagalan memiliki sisi baik nya. Apa saja kah itu ?

Kegagalan Mendapatkan penggalaman baru

Ketika kita memulai suatu usaha pasti kita memulai dengan apa yang kita tahu dan kita yakini. Ternyata dengan pengetahuan yang kita ketahui dan keyakinan itu kita mengalami sebuah kegagalan, dengan begitu kita menjadi berfikkir bahwa keyakian dan pengetahuan yang selama ini kita jadikan pedoman belum cukup untuk meraih sebuah kesuksesan. Kegagalan mengajarkan kita tentang pengetahuan dan keyakinan baru yang mungkin sebelumnya dulur tidak mengetahuinya.

Kegagalan Memnguatkan

Percayalah kalau kegagalan itu rasanya sakit, tidak ada kegagalan yang enak, tapi dengan rasa sakit itu dulur bakal merasa lebih kuat. selama kita hidup kita diberikan sebuah kegagalan untuk membentuk sebuah mental resilience atau kekuatan mental.

Kegagalan membuat kita Bijak dalam mengambil keputusan

Kegagalan ada bukan semata mata karena sebuah kesialan, tapi kegagalan pun juga ada penyebabnya. Kita bisa belajar dari kegagalan itu, cari tahu kenapa dulur bisa menemui sebuah kegagalan. Cari solusinya agar kegagalan itu tidak datang lagi. Apakah dulur sudah benar mengabil keputusan atau Langkah yang dulur pilih sudah tepat ?. tenang pikirkan dengan bijaksana agar kegagalan tidak terulang lagi. Dan kebijaksanaan itu bukanlah sebuah produk instan yang bisa didapatkan dalam semalam, perlu trial and error untuk mendapatkannya.

Jadi gimana dulur, apakah sudah belajar dari kegagalan ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *